1. Home
  2. Berita

  3. Dua Desa Di Wajo Jadi Pilot Proyek Desa Peduli Pemilu

Dua Desa Di Wajo Jadi Pilot Proyek Desa Peduli Pemilu

   Admin Wajokab Kamis, 15 Jul 2021, 13:48:39 WITA (1573 kali dibaca)


Bupati Wajo berkomitmen untuk meningkatkan partisipasi masyarakat pada pelaksanaan Pemilihan Umum baik Pemilihan Presiden, Pemilihan Gubernur, Pemilihan Legislatif maupun Pemilihan Kepala Daerah. Hal ini terlihat dengan adanya kolaborasi Pemerintah Daerah Kab. Wajo dan Komisi Pemilihan Umum Kab. Wajo melakukan Penandatanganan MoU dalam rangka pembentukan Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan, Kamis, 15 Juli 2021.

Bupati Wajo menyanpaikan bahwa pada Pilkada tahun 2018 lalu, Partisipasi Masyarkat dalam pemilihan mencapai 83 %, Kemudian pada Pemilihan Legislatif 2019 turun menjadi 79 %. Adapun pada Pilkades serentak pada bulan Mei 2021 lalu mencapai 86%.

"Kita Ingin agar partisipasi masyarakat pada tahun 2024 yang direncanakan sebagai tahun pemilu, bisa lebih meningkat dari sebelumnya. tentu ini membutuhkan kebersamaan dan kerja dari kita semua" Kata Amran

Lebih lanjut, Amran menyampaikan bahwa dirinya berharap agar dengan adanya MoU ini serta penujukan dua Desa yaitu Desa Raddae Kecamatan Penrang dan Desa Tosora Kecamatan Majauleng sebagai pilot project Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan, bisa menjadi contoh ke depannya bagi desa lainnya.

"Saya berharap, Kita fokus ke Desa Raddae dan Desa Tosora untuk memberikan pendidikan politik dan pemahaman tentang pentingnya partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pemilu" harapnya.

Apalagi kata dia, Kab. Wajo merupakan peletak dasar demokrasi, sehingga Kab. Wajo diharapkan bisa memiliki partisipasi masyarakat tinggi, khususnya dalam pelaksanaan pemilihan umum. Meskipun pada pilkada 2018 lalu, Kab. Wajo merupakan Kabupaten dengan partisipasi masyarakat tertinggi pada pemilihan kepala daerah. "Meski demikian, kami ingin agar capaian partisipasi masyarakat tersebut bisa ditingkatkan lagi. Kami minta kepada OPD terkait agar bisa membantu kesuksesan program ini" pungkasnya.

Sementara Ketua Komisi Pemilihan Umum Kab. Wajo, Haedar menyampaikan terima kasih atas dukungan dari Pemerintah Daerah Kab. Wajo terhadap pelaksanaan program Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan ini.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati dan seluruh jajaran Pemeritah Daerah Kabupaten Wajo atas dukungannya dalam pelaksanaan program kerjasa pemerintah daerah dan KPU Wajo ini. Semoga dengan kerjasama ini bisa meningkatkan partisipasi dan kesadaran masyarakat dalam pelaksanaan pemilihan ataupun proses demokrasi" ungkapnya.

Turut hadir, Ketua Bawaslu Wajo, komisioner KPU Kab. Wajo, Kepala Bakesbangpol, Kepala Bappelitbangda, Camat, Perwakilan Kepala OPD, Kabag Pemerintahan, Kepala Desa serta undangan lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *